Daerah  

Ikatan Pekerja Sosial Masyrakat (IPSM) Kabupaten Indramayu Periode 2024-2029 Di Kukuhkan

INDRAMAYU * PRIBUMIBANGKIT.COM ]] Dalam rangka membantu Pemerintah Daerah Kabupaten Indramayu untuk menangani program kemiskinan dan kesejahteraan masyarakat, pemerintah Kabupaten Indramayu melalui Dinas Sosial (Dinsos) membentuk dan mengukuhkan satu organisasi Ikatan Pekerja Sosial Masyarakat (IPSM) tahun 2024-2029 di aula Nyi Endang Dharma Ayu Universitas Wiralodra.

Dalam kegiatan tersebut di hadiri
Bupati Indramayu,Hj. Nina Agustina SH. MH. C. R. A, Dandim 0616 Indramayu, Letkol.(inf) Yanuar setya ga Sip, Kepala Dinas sosial Kabupaten Indramayu,Sri Wulaningsih, Perwakilan Camat dan Kepala Desa Sekabupaten Indramayu.

Menurut Kepala Dinas Kabupaten Indramayu, Sri Wulaningsih kepada awak media mengatakan, Pembentukan Ikatan Pekerja Sosial Masyarakat atau di singkat IPSM adalah sebagai Mitra Pemerintah dalam mengatasi kemiskinan dan kesejahteraan sosial serta merupakan wadah dari PSM, dimana Tiap desa 1 orang PSM jadi ada 317 orang PSM sekabupaten indramayu dan pengurus yang di bentuk sebanyak 20 orang.

Masih menurut Sri Wulaningsih,Pekerja Sosial Masyarakat merupakan bagian dari pilar pilar sosial yang mendampingi masyarakat yang menerima bantuan sosial, melayani Masyarakat mendapat kesejahteraan sosial serta memfasilitasi program program pemerintah yang sedang dijalankan, baik dari Pemerintah Pusat, Pemerintah Propinsi Jawa Barat maupun pemerintah Kabupaten Indramayu.

“Penerima Bantuan sosial haruslah tepat sasaran dan juga Pekerja Sosial Masyarakat selaku mitra harus berani untuk melaporkan ke dinas sosial kalo ada yang tidak berhak menerima bantuan, ” Pungkas Sri Wulaningsih. (sucipto).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *